Get Mystery Box with random crypto!

ANEKA RESEP NUSANTARA

Logo saluran telegram aneka_resep_nusantara — ANEKA RESEP NUSANTARA A
Logo saluran telegram aneka_resep_nusantara — ANEKA RESEP NUSANTARA
Alamat saluran: @aneka_resep_nusantara
Kategori: Tidak terkategori
Bahasa: Bahasa Indonesia
Pelanggan: 1.20K
Deskripsi dari saluran

Menyajikan resep-resep dari dapur nusantara

Ratings & Reviews

4.67

3 reviews

Reviews can be left only by registered users. All reviews are moderated by admins.

5 stars

2

4 stars

1

3 stars

0

2 stars

0

1 stars

0


Pesan-pesan terbaru

2022-09-01 08:39:56
TELUR DADAR KRISPI


Bahan :

2btr telur
½sdt masako
6sdm terigu
4sdm terigu + air secukupnya

Cara membuat :

Kocok lepas telur dan beri masako

Dadar dgn sedikit minyak hgg matang lalu bagi 4 bagian

Celup telur ke bahan basah lalu balur ke bhn kering,lakukan hgg 2 x penepungan utk hsl yg lbh krispi

Goreng hgg golden brown,angkat,tiriskan,sajikan


Join Yuk
https://t.me/aneka_resep_nusantara
117 viewsedited  05:39
Buka / Bagaimana
2022-09-01 04:50:18
ES CAMPUR


Bahan:

150 gram kelapa muda, dikeruk lebar
25 gram sagu mutiara merah, direbus
100 gram avokad, dikeruk lebar
100 gram nangka, dipotong-potong
200 gram susu kental manis putih
2.000 gram es serut
Bahan Sirup:
450 gram gula pasir
350 ml santan dari 1 butir kelapa
2 lembar daun pandan, diikat
1/2 sendok teh garam
1/8 sendok teh pewarna merah muda

Cara membuat :

Rebus bahan sirup sampai mendidih di atas api kecil. Angkat dan buang daun pandan. Dinginkan.

Masukkan sirup ke dalam es serut sedikit – sedikit. Aduk rata. Bekukan dalam freezer.

Tata kelapa muda, sagu mutiara, avokad, dan nangka. Tuang susu kental manis.

Sendokkan es campur ke dalam gelas.Sajikan dingin. .


Join Telegram
https://t.me/aneka_resep_nusantara
6 viewsedited  01:50
Buka / Bagaimana
2022-09-01 04:47:30
TAHU GEJROT KECAP


Bahan :

1 kotak tahu putih, potong"
4 bawang putih utuh, goreng
3 cabe rawit (sesuai selera)
1 sdm kacang goreng
Kecap manis
Garam
Daun seledri

Cara membuat :

Goreng tahu sampai matang, sisihkan

Ulek semua bahan bumbu sampai halus kasar. Taruh tahu diatas bumbu kecap lalu gejrot/penyet tahu. Taburkan daun seledri


Join Telegram
https://t.me/aneka_resep_nusantara
9 viewsedited  01:47
Buka / Bagaimana
2022-08-30 12:47:53 BAKSO MERCON KUAH SUPER PEDAS SIMPLE


Bahan:

1. Bahan Utama :
30 Biji Bakso Sapi 300gr
2. Bumbu bumbu :
2 lembar daun jeruk
1 buah tomat merah, belah jadi 4 iris tipis
200 ml air
1 sdm gula merah
1 sdm kecap manis
Garam dan penyedap rasa
Minyak Goreng secukupnya
3. Bumbu tumis/ulek kasar :
5 siung bawang putih
10 siung bawang merah
50 gr cabe merah besar
100 gr cabe rawit

Cara Membuat:

Mercon Kuah Super Pedas.
Langkah pertama siapkan bumbu bumbu tadi.

Kemudian goreng bumbu seperti cabai, bawang merah, bawang putih hingga layu. Lalu setelah layu uleg kasar.

Tumis kembali cabai dan bawang hingga harum dan matang. Kemudian tambahkan daun salam, lengkuas, jahe, dan daun jeruk.

Saat tumis cabe dan bumbu halus dengan api kecil sembari sambil terus diaduk-aduk hingga harum.

Rebus Bakso daging sapi, tambahkan sedikit kuahnya, sambel mercon tadi, kecap manis, garam, dan gula merah.
Setelah beberapa menit, tiriskan Bakso Mercon Kuah Super Pedas dimangkok
Bakso Mercon Kuah Super Pedas siap disajikan.


Join Yuk
https://t.me/aneka_resep_nusantara
122 views09:47
Buka / Bagaimana
2022-08-30 12:42:41
114 views09:42
Buka / Bagaimana
2022-08-30 12:28:17
KLEPON UBI UNGU


Bahan:

190 gram ubi ungu kukus, hancurkan dengan garpu
80 gram tepung ketan
100 ml air
1/4 sdt vanilla
1/4 sdt garam

Isian :
gula merah secukupnya dipotong kecil2,
masukkan di bulatan adonan ubi ungu

Taburan :
1/2 buah kelapa parut, aduk dengan sedikit garam ,
daun pandan sobek2

Cara membuat:

Kukus kelapa parut yang sudah diaduk dengan garam, daun pandan selama 10 menit sisihkan

Campur semua bahan, aduk rata, bulatkan masukkan isian

Rebus di air mendidih yang diberi 1 sdm minyak sayur, setelah mengapung biarkan sebentar lagi, angkat tiriskan

Langsung balurkan ke kelapa parut kukus, sajikan


Join Yuk
https://t.me/aneka_resep_nusantara
118 viewsedited  09:28
Buka / Bagaimana
2022-08-29 07:03:16 BUBUR SUMSUM LEMBUT


Bahan bubur sumsum:
60 g tepung beras
40 g tepung maizena
1 sdt munjung tepung tapioka
Sejumput garam
1 liter santan

Saus gula merah:
200 g gula merah
1 sdm gula pasir
Sejumput garam
400 ml air
1 lembar daun pandan

Cara membuat:

Rebus semua bahan saus gula sampai mendidih gula larut. Matikan api. Saring. Sisihkan
Campur semua tepung dan garam, aduk rata dalam panci. Tuangi santan. Aduk sampai tidak ada yang bergerindil. Masak dengan api kecil sampai meletup letup, kental dan mengkilat. Matikan api. Tuang ke dalam mangkuk, biarkan dingin.
Sajikan dengan saus gula merah.


⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣ Join Yuk
https://t.me/aneka_resep_nusantara
194 views04:03
Buka / Bagaimana
2022-08-29 07:01:28
185 views04:01
Buka / Bagaimana
2022-08-26 02:27:54
SANGGAR BANYU/AIR


Bahan 1 :

- 1 kg singkong parut ( netto )
- 4 sdm penuh tepung ketan
- kurleb 10 sdm gula pasir / takaran sesuai selera
- 1/4 sdt lebih garam / takaran sesuai selera
- pewarna makanan merah, kuning atau hijau

Bahan 2 :

Pisang raja yg udh bener2 masak, bisa diganti pisang kepok atau barangan, potong menjadi 4 bagian

Bahan 3 :

1 Buah kelapa sedang ukuran kecil, parut kasar memanjang, beri 1/4 sdt garam dan daun pandan kemudian kukus.

Cara membut :

Campur semua bahan 1, bentuk adonan menjadi lonjong yg diberi isian pisang, siapkan alat pengukus yg diberi alas daun pisang dan olesi sedikit minyak makan, tanpa dialasi daun pisangpun juga bisa yang terpenting beri sedikit olesan minyak makan, kukus selama 30 menit lebih , setelah masak langsung angkat dan gulingkan ke kelapa parut yang sudah dikukus.


Join Yuk
https://t.me/aneka_resep_nusantara
327 viewsedited  23:27
Buka / Bagaimana
2022-08-26 02:25:10
WINGKO BABAT TEFLON


Bahan:

1 kg tepung ketan (rosebrand)
4 buah kelapa
1/2 kg gula pasir
secukupnya vanili dan garam
2 lbr daun pandan
500 ml (-/+) air kelapa

Cara membuat:

Kupas bersih kelapa, parut, kukus dg daun pandan selama 20 menit. Dinginkan.

Campur semua bahan, aduk rata tuang air kelapa scr bertahap, sambil diuleni sampai benar2 mjd adonan yg homogen ( pemakaian air kelapa disesuaikan).

Panaskan cetakan, oles tipis dg margarin, tuang adonan ke dlm cetakan, tutup cetakan, panggang dg api kecil sampai kecoklatan/matang.


Join Yuk
https://t.me/aneka_resep_nusantara
270 viewsedited  23:25
Buka / Bagaimana