Get Mystery Box with random crypto!

ㅤㅤㅤㅤㅤㅤㅤㅤㅤㅤ PENGAKUAN | Perasan Perasaan

ㅤㅤㅤㅤㅤㅤㅤㅤㅤㅤ
PENGAKUAN

Jujur saja tak pernah terbayangkan bertemu dengan seseorang sepertimu, Je....
Maksudku siapa yang tahan dengan tabiatku?

Caramu berlaku selalu membuat getaran lucu dalam dada—semacam terkoyak panah asmara.
Warna kita bergerombol, saling bercampur menciptakan corak baru yang lebih indah.
Tidak satu pun mampu menggambarkan seberapa besar rasa ini tumbuh; memenuhi cakrawala.

Sewindu jarak tunggu untuk bersatu-pun dengan cerita pilu yang sebelumnya berserakan di mana-mana, hingga sempat goyah sebab tak kunjung menemukan titik temu.

Mari kutegaskan!
Bahwa aku akan senantiasa berada dipihakmu, bahkan sedari awal intuisiku hanya tertuju padamu.



— Sahara
Untukmu yang kini melengkapi hariku.

#sajakberbicara
[ @sajakberbicara ]