Get Mystery Box with random crypto!

SALURAN REZEKI Rezeki itu pada hakikatnya bukan milik kita, i | Muslim Entrepreneur Academy

SALURAN REZEKI

Rezeki itu pada hakikatnya bukan milik kita, ia hanya dialirkan melalui kita. Dan tugas kita mengalirkannya kembali

Jika kita berusaha menahannya, niscaya Allah akan mengambilnya dari kita dengan jalan yang seringkali tidak kita sukai

Maka salurkan rezeki yang Allah titipkan kepada yang berhak, itulah yang akan membuat aliran rezeki kita semakin deras

Dalam kaidah Islam, harta bukanlah yang tampak atau yang kita simpan dalam tabungan. Yang disebut harta justru yang kita sedekahkan.

Rasulullah shalallaahu 'alaihi wa sallam bersabda, "Anak manusia mengucapkan,

‘Hartaku, hartaku’,

kemudaian beliau bersabda,

“Wahai anak manusia, Apakah kamu memiliki dari hartamu melainkan yang kamu telah makan lalu habis, atau yang kamu telah pakai lalu rusak, atau yang telah kamu sedekahkan maka itu yang tersisa”. (HR. Muslim)

Dari hadits ini, harta kita sebenarnya yang kita miliki adalah yang kita sedekahkan di jalan Allah. Adapun harta kita yang kita simpan, yang ada di rekening kita, yang ada pada box penyimpanan kita, itu bukanlah harta kita tetapi harta ahli waris kita. Harta yang mana kita hanya menyimpannya di dunia tetapi tidak bisa kita bawa di akhirat.