Get Mystery Box with random crypto!

hadist Rasul | IG: hadistrasul

Logo saluran telegram hadistrasul — hadist Rasul | IG: hadistrasul H
Logo saluran telegram hadistrasul — hadist Rasul | IG: hadistrasul
Alamat saluran: @hadistrasul
Kategori: Agama
Bahasa: Bahasa Indonesia
Pelanggan: 15.02K
Deskripsi dari saluran

✅ Berbagi informasi seputar islam dan hadist Rasul

Ratings & Reviews

2.33

3 reviews

Reviews can be left only by registered users. All reviews are moderated by admins.

5 stars

0

4 stars

0

3 stars

1

2 stars

2

1 stars

0


Pesan-pesan terbaru 2

2023-04-18 16:01:39
MEMANFAATKAN HARI-HARI RAMADHAN

Berkata Al-Allamah Ahmad An-Najmi rahimahullah:

Seorang Muslim harus memanfaatkan hari-hari Ramadhan, karena itu adalah hari-hari rampasan, di dalamnya ada keutamaan yang besar dan pahala yang besar, yaitu pahala puasa, pahala shalat, pahala sedekah, pahala mengajarkan ilmu, pahala amar makruf dan nahi mungkar, dan semua ini termasuk dari perkara-perkara yang akan dilipatgandakan bagi seorang hamba di bulan ini".
629 views13:01
Buka / Bagaimana
2023-04-15 05:04:52 hadist Rasul | IG: hadistrasul | TW: Daily Hijrah pinned « WAKTU BERDOA YANG PALING DIDENGAR Dari Abu Umamah radhiyallahu ‘anhu, berkata, “Ditanyakan kepada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, ‘Doa apa yang paling didengarkan?’ Beliau bersabda, ‘Doa pada pertengahan malam terakhir dan pada setiap selesai…»
02:04
Buka / Bagaimana
2023-04-14 00:05:06
Sudah menjadi ketetapan Allâh Azza wa Jalla , bahwa kita pasti dan sering berbuat kesalahan. Rasûlullâh Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

كُلُّ بَنِي آدَمَ خَطَّاءٌ، وَخَيْرُ الْخَطَّائِينَ التَّوَّابُونَ

" Semua bani Adam sering melakukan kesalahan dan sebaik-baik orang yang sering melakukan kesalahan adalah yang sering bertaubat." [HR. Ibnu Majah, at-Tirmidzi dan lain-lain. Hadits ini hasan, menurut syaikh al-Albani rahimahullah]
472 views21:05
Buka / Bagaimana
2023-04-09 09:57:34
Buku ini akan menuntun pembaca agar selamat dari siksa kubur. Diuraikan juga perjalanan setelah kematian; ALAM KUBUR, HARI KIAMAT DAN HARI KEBANGKITAN, HISAB DAN PEMBALASAN, MIZAN DAN SIRATH, serta NERAKA DAN SURGA.

100% ORIGINAL

Pesan di: https://bit.ly/PesanBukuKunciSelamat
711 views06:57
Buka / Bagaimana
2023-04-07 00:25:07 PERBANYAK ISTIGHFAR DI WAKTU SAHUR

Dari Abu Hurairah, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

يَنْزِلُ رَبُّنَا تَبَارَكَ وَتَعَالَى كُلَّ لَيْلَةٍ إِلَى السَّمَاءِ الدُّنْيَا حِينَ يَبْقَى ثُلُثُ اللَّيْلِ الآخِرُ يَقُولُ مَنْ يَدْعُونِى فَأَسْتَجِيبَ لَهُ مَنْ يَسْأَلُنِى فَأُعْطِيَهُ مَنْ يَسْتَغْفِرُنِى فَأَغْفِرَ لَهُ

“Pada setiap malam, Allah Ta’ala turun kelangit dunia, ketika tersisa sepertiga malam terakhir, Allah berfirman:’ Siapa yang berdoa kepada-Ku akan Aku kabulkan. Siapa yang meminta kepada-Ku akan Aku beri. Dan Siapa yang memohon ampunan kepada-Ku akan aku ampuni.”
(HR. Bukhari 1145 dan Muslim 758).

Di saat itulah, Allah menyebarkan rahmat, dan ampunan-Nya bagi umat manusia. Selayaknya kita manfaatkan untuk bersimpuh di hadapan Allah dan tidak hanya dihabiskan untuk menyantap makanan.

Imam Nawawi mengatakan,

وفيه تنبيه على أن آخر الليل للصلاة والدعاء والاستغفار وغيرها من الطاعات أفضل من أوله

Dalam hadis ini terdapat pelajaran bahwa waktu akhir malam lebih afdhal digunakan untuk shalat, berdoa, beristighfar, dan melakukan ketaatan lainnya, dari pada waktu awal malam. (Syarh Shahih Muslim, 6/38).

Ibnu Hajar juga menjelaskan hadits di atas,

أن آخر الليل أفضل للدعاء والاستغفار ويشهد له قوله تعالى والمستغفرين بالأسحار وأن الدعاء في ذلك الوقت مجاب

“Bahwa akhir malam sangat afdhal untuk berdoa dan beristighfar. Dalilnya firman Allah (yang artinya) ‘yaitu orang-orang yang rajin beristighfar di waktu sahur.’ Dan bahwa doa di waktu sahur itu mustajab.” (Fathul Bari, 3/31).

Oleh karena itu, kebiasaan orang soleh di masa silam, mereka banyak memanfaatkan waktu sahur untuk semakin mendekat Allah, bersimpuh di hadapan-Nya, berdoa dan memohon ampunan kepada-Nya
-------------------------------------
1.3K viewsedited  21:25
Buka / Bagaimana
2023-03-31 00:05:07 DUA NIKMAT YANG SERING MENIPU MANUSIA

Nikmat sehat dan waktu luang, dua nikmat ini seringkali dilalaikan oleh manusia –termasuk pula hamba yang faqir ini-. Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

نِعْمَتَانِ مَغْبُونٌ فِيهِمَا كَثِيرٌ مِنَ النَّاسِ ، الصِّحَّةُ وَالْفَرَاغُ

”Ada dua kenikmatan yang banyak manusia tertipu, yaitu nikmat sehat dan waktu senggang”. (HR. Bukhari no. 6412, dari Ibnu ‘Abbas)

Ibnu Baththol mengatakan, ”Seseorang tidaklah dikatakan memiliki waktu luang hingga badannya juga sehat. Barangsiapa yang memiliki dua nikmat ini (yaitu waktu senggang dan nikmat sehat), hendaklah ia bersemangat, jangan sampai ia tertipu dengan meninggalkan syukur pada Allah atas nikmat yang diberikan. Bersyukur adalah dengan melaksanakan setiap perintah dan menjauhi setiap larangan Allah. Barangsiapa yang luput dari syukur semacam ini, maka dialah yang tertipu.”
-------------------------------------
RAHASIA HAFALAN QUR'AN LIHAT KELEBIHAN BUKU
664 views21:05
Buka / Bagaimana
2023-03-29 07:30:00
Dari *Abu Ayub Al-Anshori* rodhiyallohu ‘anhu, dia berkata :

“Seorang laki-laki datang dan menemui Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, lalu dia berkata :

“Wahai Rosululloh, berilah aku nasehat yang ringkas.”

Maka beliau shollallohu ‘alaihi wa sallam bersabda :

“Kalau engkau hendak mengerjakan sholat, *maka sholatlah seperti sholatnya orang yang berpamitan (yakni hendak bepergian jauh/akan meninggal dunia).*

Jangan berbicara dengan satu kalimat yang esok hari kamu akan meminta udzur karena ucapan itu.

Dan perbanyaklah rasa putus asa terhadap apa yang ada di tangan orang lain (yakni jangan terlalu berharap banyak terhadap orang lain, edt.).”

(HR Imam Ahmad (5/412), Ibnu Majah (4171), Abu Nu’aim dalam Al Hilyah (1/462) dll, dihasankan oleh Syaikh Al-Albani rohimahulloh di dalam *Ash Shahihah* no. 401)
650 views04:30
Buka / Bagaimana
2023-03-26 23:45:07
Orang yang makan sahur mendapatkan shalawat dari Allah dan do’a dari para malaikat-Nya. Dari Abu Sa’id Al Khudri, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

السُّحُورُ أَكْلُهُ بَرَكَةٌ فَلاَ تَدَعُوهُ وَلَوْ أَنْ يَجْرَعَ أَحَدُكُمْ جَرْعَةً مِنْ مَاءٍ فَإِنَّ اللَّهَ وَمَلاَئِكَتَهُ يُصَلُّونَ عَلَى الْمُتَسَحِّرِينَ

“Makan sahur adalah makan penuh berkah. Janganlah kalian meninggalkannya walau dengan seteguk air karena Allah dan malaikat-Nya bershalawat kepada orang yang makan sahur.”
(HR. Ahmad 3: 44. Syaikh Syu’aib Al Arnauth mengatakan bahwa hadits ini shahih lighoirihi)
801 views20:45
Buka / Bagaimana
2023-03-26 16:23:36 Channel name was changed to «hadist Rasul | IG: hadistrasul | TW: Daily Hijrah»
13:23
Buka / Bagaimana
2023-03-26 13:15:02 MEMBERI MAKAN BUKA PUASA AKAN MENDAPATKAN PAHALA DARI ORANG YANG BERPUASA

Dari Zaid bin Khalid Al-Juhani radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

مَنْ فَطَّرَ صَائِمًا كَانَ لَهُ مِثْلُ أَجْرِهِ غَيْرَ أَنَّهُ لاَ يَنْقُصُ مِنْ أَجْرِ الصَّائِمِ شَيْئًا

“Siapa memberi makan orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun juga.”

(HR. Tirmidzi no. 807, Ibnu Majah no. 1746, dan Ahmad 5: 192. Al-Hafizh Abu Thahir mengatakan bahwa hadits ini shahih)
600 viewsedited  10:15
Buka / Bagaimana