Get Mystery Box with random crypto!

MANA YANG LEBIH UTAMA 'SYUKRON' ATAU 'JAZAKALLAH KHOIR' Asy S | Kajian Ustadz adi hidayat

MANA YANG LEBIH UTAMA "SYUKRON" ATAU "JAZAKALLAH KHOIR"

Asy Syeikh Muhammad Bin Sholih Al Utsaimin:

Tanya:

Apakah boleh kita mengucapakan kata "syukron" bagi orang berbuat kebaikan kepadanya, atau kata itu termasuk kekhususan bagi Allah?

Jawab:

Boleh untuk mengucapkan kata "syukron" bagi orang yang berbuat baik kepada kita, "syukron" atau "syakarallahu laka" atau yang semisalnya.

Allah Ta'ala berfirman:

ان اشكر لي و لوالديك

Disini Allah menetapkan kata syukur kepada Allah dan untuk kedua orangtua.

Tetapi YANG LEBIH BAIK engkau mengucapkan "jazakallah khoir" karena ini yang ada didalam sunnah.

Dan kata "syukron"  apa yang didapat darinya orang berbuat baik? Tidak mendapatkan apa apa!!
Dia tidak mendapatkan apa apa kecuali orang yang mendapatkan kebaikan hanya berterima kasih saja.

Tetapi kalau dia mengucapkan "jazakallah khoir" atau "jazakallah anni khoir" maka faedahnya bagi kedua belah pihak, bagi yang berbuat baik dan orang menerima kebaikan tersebut.

••••••••••••••••••••••••••

Sumber: Fatawa Nur Alad Darb 355.