Get Mystery Box with random crypto!

Panen Pahala Melampaui Usia Dunia, tempat yang kini kita ting | MASJID ASTRA INFO

Panen Pahala Melampaui Usia

Dunia, tempat yang kini kita tinggali adalah tempat beramal (دار عمل). Sedangkan akhirat kelak adalah tempat pembalasan (دار الجزاء). Bakal menyesal orang-orang yang kurang beramal ketika di dunia, karena saat kematian mendatanginya, kesempatan beramal akan terputus.

Meski begitu, ada juga orang-orang yang walaupun telah wafat dan kesempatan beramal terputus, namun balasan baginya (pahala) mengalir terus. Mereka ini beruntung karena melakukan amalan dengan potensi balasan yang berkepanjangan sebagaimana sabda Nabi yang diriwayatkan oleh Muslim.

Ada tiga jenis amalan manusia yang pahalanya akan mengalir terus walau nafas terakhir telah terhembus. Pertama, sedekah jariyah. Sedekah yang manfaatnya terus dirasakan oleh orang-orang. Seperti sedekah pembangunan masjid, sekolah, sumur, dlsb.

Kedua, ilmu yang dimanfaatkan. Mengajarkan ilmu dan ilmu tersebut dimanfaatkan oleh orang banyak. Ketiga, anak sholeh yang mendoakan orangtuanya. Amalan terbaik dari anak untuk orangtuanya yang telah wafat adalah mendoakannya. Bahkan ini lebih baik dari amalan lainnya.

Dari ketiga jenis amal tersebut, amalan terbaik adalah ilmu yang dimanfaatkan. Harta jariyah akan punah dan anak sholeh yang mendoakan pun akan wafat. Maka yang paling jauh potensi aliran pahalanya adalah ilmu yang dimanfaatkan. Lihatlah para ulama yang menulis kitab dan telah wafat puluhan hingga ratusan tahun lalu. Hingga kini kitabnya masih dipelajari dan dimanfaatkan, ini kabar baik bahwa pahalanya akan terus mengalir ke beliau.

Semoga Allah membimbing kita beramal di dunia yang singkat ini dengan amalan yang terbaik. Amalan yang cerdas dan potensi aliran pahalanya mengalir deras walau usia sangat terbatas. Inilah ikhtiar memanen pahala melampaui usia.

Abu Musa, Agus Fadilla Sandi
Selasa, 21 Rabiul Akhir 1444